June 3, 2013

Article: Jakarta Tuan Rumah Dialog Otomotif APEC ke-19

26 April 2013

Yogyakarta, APEC 2013 – Sekretaris Jenderal Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Juwono Andrianto mengatakan, Jakarta akan menjadi kota tuan rumah pertemuan Dialog Otomotif APEC ke-19 pada 16-19 September mendatang. Waktu penyelenggaraan, kata dia, hampir bersamaan dengan penyelenggaraan The 21st Indonesia International Motor Show (IIMS) yang diselenggarakan pada 19-29 September 2013.

Photo by Sinar Goro
“Kami juga memberikan kesempatan kepada delegasi ekonomi anggota Dialog Otomotif APEC untuk memamerkan contoh kendaraan yang mereka produksi. Jika mereka berminat, kami akan berikan gerai khusus di IIMS 2013 nanti,” kata Juwono di hari kedua pertemuan Dialog Otomotif APEC ke-18 pada Kamis (25/4).

Juwono mengatakan, beberapa isu yang muncul dalam Dialog Otomotif APEC ke-18 akan diusulkan untuk menjadi tema pada pertemuan Dialog Otomotif APEC ke-19 nanti. Delegasi ekonomi Indonesia, kata Juwono, mengajukan tema Fasilitasi Pengembangan Mobil Ramah Lingkungan (Green Car Development Facilitation) dengan beberapa topik yaitu Pengembangan Mobil Hybrid, Pengembangan Mobil Listrik, Pengembangan Standar Emisi, dan Penilaian Umur Kendaraan.

“Kami juga rencanakan adanya workshop dalam forum nanti. Kami sangat terbuka bagi anggota ekonomi APEC lainnya untuk memberikan masukan isu-isu lain yang menurut mereka penting untuk dibahas guna pengembangan industri otomotif Asia Pasifik,” kata dia. (Irvina Falah/ed:Dimas)

Lihat tautan asal di sini

0 Comments:

Post a Comment